Tuesday, December 23, 2014

28 SINETRON INDONESIA YANG PALING LEGENDARIS SEPANJANG MASA



Pernah mengalami masa kecil gak? Kalau pernah berarti sama dong kayak aku...
Berhubung aku adalah genarasi 90an, kali ini aku akan sedikit berbagi tentang sinetron legendaris yang hits dimasa kecilku dulu. Ya,, sekitar akkhir tahun 90an,,, dan awal milenium,,lah..
Tahun 2000 awal gitu. (ada yang masih ingat???)
Ini adalah beberapa sinetron yang dulu sering aku tonton:


1.      Saras 008 (Sapa yang ingett,, Saras adalah sinteron superhero,, cewek bernama Saraswati punya kekuatan bisa berubah jadi pahlawan pembela kebajikan, dari kucing peliharaannya)
2.      Panji Millenium (masih inget dengan sinetron Primus Yustisio ini? Punya baju yang ada sayapnya kayak panji gak???
3.      Wiro  Sableng pendekar kapak 212 (masih suka baca novelnya aja, karya Bastian Tito)
4.      Tuyul dan Mbak Yul (seingatku tuyul baik bernama Ucil diperankan oleh Ony Syahrial (pengisi suara kartun Sinchan))
5.      Jin dan Jun (om Jin yang bisa mengabulkan permintaan Jun (Syahrul Gunawan)
Jin dan Jun
6.      Si Manis Jembatan Ancol (yang main di sinetron ini seingatku Ozzy Saputra dan Diah permatasari)
7.      Tersanjung (jelassss yang satu ini, aku gak ketinggalan, meskipun umurku masih 4-5 tahun...tapi aku udah ngehh dengan jalan cerita sinetron ini, dari yang TERSANJUNG 1, Ari Wibowo dan Lulu Tobing,, Tersanjung 2, Lulu Tobing, Adam Jordan, dll. Tersanjung 3, Cut Tari, Didi Riyadi............sampai tahun 2004 Tersanjung yang keberapa???? 7??
Dulu tahun 1999-2000 sewaktu sinetron ini lagi moncer, banyak jepit rambut model tersanjung dijual dipasar,, jepit rambut bentuk bunga matahari.

8.      Tersayang (Yang main Anjasmara) masih ingat adegan melempar topi....?????
9.      Keluarga Cemara (berkisah tentang keluarga Ara yang sederhana, terima kasih emak,,, terima kasih bapak....., Ara punya kakak dan adik, semua saudarnya cewek)
10.  Misteri Gunung Merapi (sepertinya semua generasi taun 90an gak kelupaan dengan sinetron ini deh, Mak Lampir, Grandong, dll pasti udah jadi temennya)
11.  Dendam Nyi Pelet (aku dulu sering nonton, seingatku tokoh protagonis dalam sinetron kolosal ini, Sanjaya).
12.  Angling Dharma (karena ini juga, aku dan sepupuku sering mengkhayal punya jurus pancasona)
13.  Pernikahan Dini (Ingat kan dengan AgnesMo waktu masih remaja, yang berperan jadi Dini, dan juga Syahrul Gunawan).
14.  Kecil –kecil Jadi Manten (seingatku dulu yang main Almh. Sukma Ayu dan Syahrul Gunawan, merupakan lanjutan sinetron Pernikahan Dini)
15.  Kehormatan (sinetron ini dibintangi oleh primus yustisio dan mantan kekasihnya, yang tiada lain adalah Nafa Urbach, Primus berperan sebagai Krisna yang mempunyai anak Tiara kecil (Dhe Imut), Nafa Urbach sebagai Tiara. OST dari sinetron ini adalah Kulakukan Semua Untukmu, lagu dari Fatur dan Nadila)
16.  Tarzan (ingetlah,,, enyakkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkk,,, gitu kan... teriakan Tarzan (mandra) kalau lagi bergelantungan di atas pohon, karena sinteron ini juga punden didaerahku, ramai dikunjungi anak-anak karena ada akar pohon yang tumbuhnya dari atas, bisa buat gelantungan, persis dihutan2 gitu).
17.  Jadi Pocong (Aku masih inget, ini ceritanya Mumum yang merupakan pacarnya bang Junet mati, waktu dikubur, tali pocongnya gak dilepas, gitu deh,,, suka dengan sinetron ini duluuuuu)
18.  Bidadari (dibintangi oleh Marshanda sebagai Lala,yang mempunyai ibu peri (Marini Zumarnis)
19.  Doa Membawa Berkah (puasa tahun 2000 sepertinya setiap mau berbuka ditemani sinetron Anjasmara dan Tamara Blenzyski ini deh)
20.  Si Doel Anak Betawi (siapa juga yang gak tau sinetron Rano Karno ini)



Masih banyak lagi,, diantaranya :
Darah-darah cinta, (Ari Wibowo)
Akhir Sebuah Cinta,  (Devi Permatasari)
Dari Lubuk Hatiku (Seingatku ini sinteron Tia Ivanka dan Happy Salma)
Dua Hati Menyatu (Sinteron Wulan Guritno dan Gunawan)
Cinta yang Ternoda
Dia
Inikah Rasanya (Alyssa Soebandono, Gilbert M, Asmirandah, Indra Balweel dll)
Doa dan Anugerah (Anjasmara dan KD)

Kapan-kapan ajalah ditulis lagiiiiiii...............

Silahkan Tinggalkan Pesan dan Komentar Anda di sini... ; ) Terima Kasih atas Kunjungan Anda...

HARAP JANGAN PANGGIL SAYA "MAS" KARENA OWNER BLOG INI SEORANG WANITA